Puruk Cahu.MN.Bupati Murung Raya (Mura), Heriyus, menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan bagi masyarakat hingga ke pelosok desa. Hal ini ia sampaikan saat melakukan kunjungan kerja sekaligus silaturahmi ke Puskesmas Barito Tuhup Raya, Rabu (10/9/2025).
Adapun dalam kunjungan tersebut, Bupati meninjau langsung kondisi bangunan, fasilitas, serta sarana penunjang yang tengah dipersiapkan sebelum puskesmas ini diresmikan. Pemerintah Daerah, kata Heriyus, berupaya memastikan agar setiap fasilitas kesehatan mampu memberikan layanan yang layak dan memadai.
Selain meninjau, Heriyus juga menyempatkan diri berdialog dengan tenaga kesehatan serta masyarakat setempat. Ia ingin mengetahui secara langsung kendala maupun tantangan yang dihadapi dalam penyelenggaraan pelayanan kesehatan sehari-hari.
“Kita ingin memastikan masyarakat mendapatkan layanan kesehatan yang benar, tepat, dan memadai. Untuk itu, saya minta seluruh tenaga medis dan pegawai puskesmas agar selalu memberikan pelayanan terbaik, ramah, dan profesional kepada masyarakat,” tegas Heriyus.
Ia menambahkan, pelayanan kesehatan merupakan salah satu prioritas utama Pemerintah Kabupaten Murung Raya. Menurutnya, kualitas kesehatan masyarakat akan berpengaruh besar terhadap pembangunan daerah secara keseluruhan.
“Kami akan terus berupaya menghadirkan pelayanan kesehatan yang merata, tidak hanya di wilayah kota, tetapi juga hingga ke desa-desa. Ini penting agar semua masyarakat bisa merasakan manfaat pembangunan,” ujarnya.
Melalui kunjungan ini, Heriyus berharap kehadiran Puskesmas KM.30 Barito Tuhup Raya dapat menjadi pusat layanan kesehatan yang optimal, serta memberi dampak positif bagi peningkatan derajat kesehatan masyarakat di wilayah tersebut.Tungkasnya (Efn)