Puruk Cahu.MN.Ketua DPRD Kabupaten Murung Raya, Rumiadi, S.E., S.H., M.H., menyampaikan keprihatinannya atas bencana banjir yang kembali melanda sebagian besar wilayah di Murung Raya.
“Kami sangat prihatin atas musibah ini. Pemerintah daerah harus bergerak cepat untuk memberikan bantuan dan memastikan keselamatan warga yang terdampak,” ujar Rumiadi, Jumat (22/8/2025) siang.
Hampir seluruh desa dan kecamatan yang berada di bantaran Sungai Barito terdampak banjir. Sedikitnya sepuluh kecamatan dilaporkan mengalami kerusakan, mulai dari puluhan rumah warga yang hanyut atau rusak diterjang arus, hingga fasilitas umum yang terendam.
Berdasarkan laporan, banjir disebabkan oleh tingginya intensitas hujan dalam beberapa hari terakhir sehingga menyebabkan sungai di kawasan tersebut meluap. Kondisi ini berdampak signifikan terhadap aktivitas masyarakat, serta merusak pemukiman dan infrastruktur desa.
Saat ini, tim dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Murung Raya telah dikerahkan untuk melakukan evakuasi warga serta mendistribusikan bantuan logistik darurat.
Sebagai wakil rakyat dari Daerah Pemilihan (Dapil) Mura II yang meliputi Kecamatan Laung Tuhup, Barito Tuhup Raya, dan Tanah Siang, Rumiadi menyampaikan rencananya untuk turun langsung meninjau lokasi banjir di wilayah tersebut.
Ia juga mengimbau masyarakat agar tetap waspada dan mengikuti arahan dari pihak berwenang, terutama apabila curah hujan kembali meningkat.
“Bencana ini adalah ujian bagi kita semua. Kita harus bersatu membantu saudara-saudara kita yang terdampak. Sinergi antara pemerintah daerah, legislatif, dan masyarakat sangat penting agar penanganan dampak banjir bisa lebih cepat dan tepat,” pungkasnya. (Efn)